Pada Kesempatan itu Putra Ritoyan.Skom dipercaya sebagai trainer atau mentor materi pelatihan pembuatan website sederhana untuk guru dan siswa SMA/MA Palangka Raya. Materi yang disampaikan yaitu membuat website sekolah menggunakan cms worpress. WordPress merupakan sebuah aplikasi open source yang sangat populer digunakan untuk membuat website dan juga blog. WordPress dibangun menggunakan bahasa pemrograman PHP, basis data MySQL. Dengan menggunakan wordpress pembuatan website menjadi lebih mudah dan cepat
Dalam Kesempatan itu Bapak Firmanto selaku Kepala Bidang Pengembangan Perpustakaan Dispursip Kalteng, mengatakan proyek ruang bersama ini merupakan terobosan bagi Dispursip Kalteng yang pertama untuk meningkatkan program literasi Bumi Tambun Bungai.
Dispursip Kalteng terbuka bagi siapa saja yang ingin berpartisipasi dalam proyek shared room. Karena bagi yang ingin berbagi ilmu, wawasan dan keterampilan, tidak ada batasan buku yang boleh dibagikan ke seluruh masyarakat di Kalteng.
0 Komentar