Jadwal Resmi Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) 2023 Melalui SNBP dan UTBK-SNBT
Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) 2023 secara resmi telah diluncurkan pada hari Kamis, 1 Desember 2022. Ketua Umum Penanggung Jawab SNPMB 2023 Profesor Mochamad Ashari mengatakan, SNPMB 2023 dibagi menjadi tiga jalur seleksi.
“Prosesnya tidak jauh berbeda dengan tahun lalu,” kata Mochamad Ashari dalam konferensi pers SNPMB 2023 yang digelar secara online, Kamis (12/01/22).
Ashari menjelaskan ada tiga jalur rekrutmen mahasiswa baru 2023, yakni
- Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP),
- Seleksi Nasional Berbasis Tes (SNBT) dan
- Seleksi Mandiri.
Jadwal SNBP
A. Kuota Sekolah
- Pengumuman kuota sekolah : 28 Desember 2022
- Penutupan Masa sanggah kuota sekolah : 17 Januari 2023
B. Pembuatan Akun SNPMB : 16 Januari - 15 Februari 2023
C. PDSS dan SNBP
- Penetapan Siswa Eligible : 03 Januari - 08 Februari 2023
- Pengisian PDSS : 09 Januari - 09 Februari 2023
- Pendaftaran SNBP : 14 - 28 Februari 2023
- Pengumuman Hasil SNBP : 28 Maret 2022
*) Seluruh kegiatan pada hari yang sudah ditentukan diakhiri pada pukul 15.00 WIB.
Jadwal UTBK-SNBT
- Pembuatan Akun SNPMB : 16 Februari – 03 Maret 2023
- Sosialisasi UTBK-SNBT : 01 Desember 2022 - 14 April 2023
- Pendaftaran UTBK-SNBT : 23 Maret - 14 April 2023
- Pelaksanaan UTBK Gelombang I : 08 - 14 Mei 2023
- Pelaksanaan UTBK Gelombang II : 22 - 28 Mei 2023
- Pengumuman Hasil SNBT: 20 Juni 2023
- Masa Unduh Sertifikat UTBK : 26 Juni - 31 Juli 2023
*) Seluruh kegiatan pada hari yang sudah ditentukan diakhiri pada pukul 15.00 WIB
SNPMB
2023
portal snpmb
https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/
(SNPMB) PTN 2023
0 Komentar